
Beraksi di Sejumlah Lokasi, Kawanan Pencuri HP dibekuk Kepolisian Bengkulu Utara
BundaranNews.com_ Spesialis pencuri telepon genggam di Kabupaten Bengkulu Utara Provinsi Bengkulu, dibekuk petugas. Empat tersangka dibekuk Kepolisian usai beraksi diberbagai lokasi, Senin 21 Maret 2022.
Tersangka masing-masing, CD (22), DS (19), JK (18) dan MS (23), diamankan bersama barang bukti 7 unit telepon genggam yang dicuri dari 3 toko di wilayah Kecamatan Kota Arga Makmur.
Keterangan Kepolisian setempat menyebutkan, empat tersangka memiliki peran berbeda. Satu berperan sebagai pencuri dan tiga tersangka lainnya sebagai pembeli dan penjual barang hasil curian.
“Di tiga lokasi berbeda, hasil penjualan dibagi keempatnya untuk kebutuhan sehari-hari. Petugas saat ini tengah mengejar satu tersangka lainnya,” kata Kanit Pidum Polres Bengkulu Utara ‘Ipda Maulana Fauzan H’.
Selain beberapa unit telepon genggam terdapat juga uang tunai 1,5 juta rupiah dan ratusan voucher, serta petugas berhasil mengamankan dua unit sepeda motor milik para tersangka. Keempatnya dijerat Pasal 363 tentang pencurian dengan pemberatan ancaman 7 tahun penjara.
Kontributor ; Ismail Yugo
Editor ; Redaksi
More Stories
Safari Ramadhan Ke-20 di Kec. Kerkap, Bupati Ajak Masyarakat Untuk Selalu Merawat Kebersamaan
Safari Ramadhan Ke-20 di Kec. Kerkap, Bupati Ajak Masyarakat Untuk Selalu Merawat Kebersamaan
Desak Kejari Bengkulu Utara Usut Skandal Anggaran DPRD BU, KOMUNIKASI Siap Aksi
Desak Kejari Bengkulu Utara Usut Skandal Anggaran DPRD BU, KOMUNIKASI Siap Aksi
Ormas BIDIK Bengkulu Surati DPRD Kab. Bengkulu Utara Terkait PT. BM
Peran organisasi kemasyarakatan atau ormas ialah sebagai alat kontrol sosial. Ormas berperan mengingatkan pemerintah, pengusaha serta perusahaan-perusahaan dibidang apapun yang hadir di suatu wilayah agar kehadiran mereka dapat berdampak positif bagi masyarakat di sekitarnya.
Ormas BIDIK Datangi DPMPTSP Prov. Bengkulu Guna Pertanyakan Terkait PT. BM
Ormas BIDIK Datangi DPMPTSP Prov. Bengkulu Guna Pertanyakan Terkait PT. BM
Ormas BIDIK Bengkulu, ‘ Dugaan Penyerobotan Lahan Warga Oleh PT. Bencoolen Mining’
Ormas BIDIK Provinsi Bengkulu menerima laporan terkait hal tersebut, segera bergerak melakukan investigasi dilapangan dan langsung menemui ibu Imas Kustini di desa Air Putih. Dan kuat dugaan bahwa ada permainan dari pihak PT. BM dengan salah satu warga atas nama Ibu Nurhasanah warga desa tersebut.
Sat Lantas Polres Bengkulu Utara dan Polsek Jajaran Gelar Patroli Subuh di Sejumlah Titik Rawan
Sat Lantas Polres Bengkulu Utara dan Polsek Jajaran Gelar Patroli Subuh di Sejumlah Titik Rawan
Average Rating