
Sertijab Kades Ds. Samban Jaya, Kades Terpilih ‘Misno’ Berharap Bersama-sama Membangun Desa
BundaranNews.com_ Pemerintah Desa Samban Jaya Kec. Batiknau Kab. Bengkulu Utara gelar serah terima jabatan kepala desa lawas kepada kepala desa yang baru. Kegiatan bertempat di balai desa Samban Jaya dengan dihadiri oleh Ketua BPD beserta anggota, Babinkamtibmas serta seluruh tamu undangan.
Diawali dengan pembacaan memori serah terima jabatan kepala desa oleh Bapak ‘Didik Suprayogi’ selaku kepala desa periode 2016-2022. Serah terima jabatan kepala desa ini diikuti dengan penandatanganan Berita acara sertijab.
Bapak ‘Misno’ selaku kades terpilih desa Samban Jaya periode 2022-2028, dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Didik Suprayogi selaku Kepala Desa lama yang telah memberikan masukan tentang peyelenggaraan pemerintahan Samban Jaya.
Pada kesempatan itu pula beliau menyampaikan kepada lembaga desa, BPD Desa dan juga para tokoh masyarakat untuk bersama-sama menjadi mitra pemerintah desa dalam menjalankan program-program kegiatan penyelenggaraan pemerintahan kedepannya.
“Pada kesempatan ini saya juga berharap agar semua elemen desa, baik itu BPD dan juga para tokoh masyarakat agar bersama-sama untuk membangun desa kearah yang lebih baik”, pungkas Kades Samban Jaya terpilih tersebut.(Ahen)
More Stories
Diduga Sekretariat Partai PPP Bengkulu Utara Tak terurus bahkan Disarangi Rayap
Diduga Sekretariat Partai PPP Bengkulu Utara Tak Terurus bahkan Disarangi Rayap
Kepala Bappelitbangda Bengkulu Utara Hadiri Musrenbangcam di Kecamatan Lais
Kepala Bappelitbangda Bengkulu Utara Hadiri Musrenbangcam di Kecamatan Lais
KPU Bengkulu Utara Tetapkan Pasangan Arie-Sumarno Sebagai Kepala Daerah Terpilih
KPU Bengkulu Utara Tetapkan Pasangan Arie-Sumarno Sebagai Kepala Daerah Terpilih
Pengumuman Resmi KPU Kabupaten Bengkulu Utara Tentang Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
KPU Bengkulu Utara Plenokan Penetapan Bupati Dan Wakil Bupati terpilih
Dugaan Penggelapan Dana Publikasi SEKBER BU di Laporkan Ke APH
Dugaan Penggelapan Dana Publikasi SEKBER BU di Laporkan Ke APH
Akhiri Masa Tugas, Kapolres Bengkulu Utara Berikan Umroh Presisi Kepada 3 Personil (Perwira, Bintara dan PHL)
Akhiri Masa Tugas, Kapolres Bengkulu Utara Berikan Umroh Presisi Kepada 3 Personil (Perwira, Bintara dan PHL)
Average Rating