KPU Kab. Bengkulu Utara Telah Usai Menuntaskan Rapat Pleno Rekapitulasi Perolehan Suara Pemilu 2024

Read Time:1 Minute, 0 Second

BundaranNews.com_ Sabtu, 2 Maret 2024 (malam), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkulu Utara telah usai menuntaskan rapat Pleno rekapitulasi perolehan suara Pemilu 2024 ditingkat Kabupaten.

Hasil sidang Pleno terbuka KPU Bengkulu Utara ini, dapat diketahui siapa saja calon anggota legislatif Kabupaten yang bakal menduduki sebanyak 30 kursi DPRD Kab. Bengkulu Utara periode 2024 – 2029.

Ketua KPU BU, Santoso, S. Pd mengatakan bahwa rapat pleno penghitungan suara Pemilu 2024 di Kab. Bengkulu Utara telah dilaksanakan sejak tanggal 28 February hingga 2 Maret 2024.

Rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2024 tingkat Kabupaten Bengkulu Utara telah dilaksanakan sejak tanggal 28 Februari hingga tanggal 2 maret 2024 malam. Alhamdulilah pleno perolehan suara tingkat Kabupaten Bengkulu Utara yang berjalan selama 4 hari telah selesai dan berjalan dengan lancar. Hasil pleno tingkat Kabupaten Bengkulu Utara ini akan kami kirim ke KPU provinsi agar segera diplenokan di tingkat Provinsi Bengkulu,” ungkap Santoso.

Hasil Pleno tingkat Kabupaten tersebut dapat diketahui kursi DPRD Kab. Bengkulu Utara hanya berhasil diisi oleh 10 partai yakni, PDIP sebanyak 7 kursi, Golkar 5 kursi, Gerindra 4 kursi, Nasdem 3 kursi, PAN 3 kursi, Demokrat 2 kursi, PKB 2 kursi, PKS 2 kursi, Perindo 1 kursi dan PPP 1 kursi.(Red)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Previous post Ormas BIDIK Bengkulu: ‘Pengelolaan DD Taba Tegah Diduga Tak Transparan ?’
Next post Ihsan Fajri S.Sos. MM Calon Terkuat Bupati Bengkulu Tengah