
Anggota DPRD BU Terpilih Periode 2024-2029 Resmi Dilantik
BundaranNews.com_ Anggota DPRD Kabupaten Bengkulu Utara terpilih periode 2024-2029 resmi dilantik. Pelantikan sebanyak 30 anggota DPRD ini dilaksanakan diruang Sidang Utama Kantor Sekretariat DPRD Bengkulu Utara pada Senin (9/9/2024).
Dengan dihadiri Gubernur Bengkulu yang diwakili oleh Kadis Pariwisata Provinsi Bengkulu Murlin Hanizar, Bupati Bengkulu Utara, Ir. Mian, Wakil Bupati Arie Septia Adinata, SE.MAP, FKPD dan sejumlah tokoh Politik serta para tokoh masyarakat lainnya.
Bupati Bengkulu Utara dalam sambutanya menekankan pentingnya kolaborasi antara legislatif dan eksekutif dalam membangun Bengkulu Utara. “Kami berharap DPRD periode ini dapat menjadi mitra kerja yang solid dalam mewujudkan visi dan misi pembangunan daerah”, ujar Bupati.
Ketua DPRD Kab. Bengkulu Utara Sementara Hermedi Rian, S.M, dan Wakil Ketua Sementara Tomy Sitompul, S.Sos. menyampaikan ucapan terimakasih terhadap masyarakat Kabupaten Bengkulu Utara yang telah berpartisipasi dalam Pileg 2024 sehingga dapat berjalan dengan lancar. Begitu juga dengan para dewan sebelumnya yang telah menyerap aspirasi masyarakat dan menjalankan amanah sesuai tupoksi wakil rakyat.

Berikut nama-nama anggota DPRD Bengkulu Utara terpilih dan telah resmi dilantik berdasarkan daerah pemilihan untuk periode 2024- 2029 :
Dapil Bengkulu Utara 1
- Ardin Silaen (PDIP)
- Hamdani (PDIP)
- Herliyanto (Gerindra)
- Selamun (PPP)
- Efendi SP (PKS)
- Ichram Nur Hidayat (Golkar)
- Armayani (PAN)
- Yos Sudarso (Demokrat)
Dapil Bengkulu Utara 2
- Hotman Sihombing (PDIP)
- Morten (Demokrat)
- Dwi Tanto (PKB)
- Joko Witoyo (Gerindra)
- Tomy Sitompul (Golkar)
Dapil Bengkulu Utara 3
- Hasdiansyah (Gerindra)
- Edi Sanusi (PAN)
- Iqbal Andeka Putra (Nasdem)
- Eko Putra (Nasdem)
- Harmedi Rian (PDIP)
- Yudi Irawan (Golkar)
Dapil Bengkulu Utara 4
- Febri Yurdiman (Perindo)
- Edi Putra (PAN)
- Agus Tanto (PKS)
- Usman Purba T (Nasdem)
- Wakidi (Golkar)
- Wahyudi (Golkar)
- Parmin (PDIP)
- Hendri Sahat (PDIP)
- Zaitul Suhari (PDIP)
- Doni Asikin (PKB)
- Rizal Sitorus (Gerindra)
(Red/Adv)
More Stories
Demi Bangsa Dan Negara Bengkulu Kembali Adakan SKW Akhir Februari 2025
Demi Bangsa Dan Negara Bengkulu Kembali Adakan SKW Akhir Februari 2025
Diduga Sekretariat Partai PPP Bengkulu Utara Tak terurus bahkan Disarangi Rayap
Diduga Sekretariat Partai PPP Bengkulu Utara Tak Terurus bahkan Disarangi Rayap
Sertifikasi Kompetensi Wartawan (SKW) Se-Provinsi Bengkulu Tahun 2025 Resmi Dibuka
DPW Asosiasi Pengusaha Pers Indonesia (APPI) bersama Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) gelar Sertifikasi Kompetensi Wartawan (SKW) bagi rekan-rekan jurnalis di Provinsi Bengkulu.
Kepala Bappelitbangda Bengkulu Utara Hadiri Musrenbangcam di Kecamatan Lais
Kepala Bappelitbangda Bengkulu Utara Hadiri Musrenbangcam di Kecamatan Lais
KPU Bengkulu Utara Tetapkan Pasangan Arie-Sumarno Sebagai Kepala Daerah Terpilih
KPU Bengkulu Utara Tetapkan Pasangan Arie-Sumarno Sebagai Kepala Daerah Terpilih
Pengumuman Resmi KPU Kabupaten Bengkulu Utara Tentang Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
KPU Bengkulu Utara Plenokan Penetapan Bupati Dan Wakil Bupati terpilih